RESMI! Timnas Argentina Akan Menghadapi Timnas Indonesia di Jakarta

RESMI! Timnas Argentina Akan Menghadapi Timnas Indonesia di Jakarta

Timnas Argentina Akan Menghadapi Timnas Indonesia-@argentina-Twitter

JAKARTA, TRENDINGNEWS.ID - Sebelumnya, banyak rumor yang mengatakan jika skuad Garuda akan menjalani laga FIFA Mactday melawan Palestina dan Argentina.

Palestina menjadi lawan yang sudah dikonfirmasi sejak lama.

Sementara melawan Argentina sempat jadi misteri.

BACA JUGA:Bukan Dipanggil, Gibran Tawarkan Diri Menghadap DPP PDIP

Namun, beberapa media Argentina mengatakan jika Lionel Messi dkk akan bertandang ke Indonesia.

Laman Twitter timnas Argentina (Argentina), mengunggah agenda tim berjuluk La Albiceleste ini pada bulan Juni atau tepatnya di FIFA Machday mendatang.

Dalam unggahann tersebut, mereka akan menjalani dua laga persahabatan yakni melawan Australia di Beijing pada 15 Juni mendatang.

Laga selanjutnya yakni melawan Indonesia pada 19 Juni.

BACA JUGA:Cak Imin Klaim Dapat Perintah Kiai dan PKB, Pede Jadi Cawapres Prabowo

Argentina santer disebut bakal menjadi lawan tanding Timnas Indonesia pada FIFA Matchday edisi Juni 2023. Hanya saja, selama ini PSSI terkesan malu-malu dan sangat hati-hati dalam merespon kabar tersebut.

Rencana uji coba Argentina lawan Indonesia pertama kali muncul dari cuitan jurnalis TyC Sport, Gaston Edul. Dia menyebut Argentina akan memainkan dua laga uji coba di Asia yakni lawan Australia dan Indonesia.

Setelah cukup lama menjadi keriuhan di kalangan fans Indonesia, kabar tersebut akhirnya mendapat konfirmasi resmi dari pihak Argentina.

Selanjutnya, Lionel Messi dan kolega akan terbang ke Jakarta. Argentina akan melakukan pertandingan uji coba melawan Timnas Indonesia pada 19 Juni 2023.

BACA JUGA:Kader Nasdem Jadi Tersangka, Jokowi Tengah Hukum Surya Paloh Gegara Calonkan Anies?

Sumber: