Soroti Peningkatan Kasus Covid-19 Pasca Libur Lebaran, Puan Maharani Minta Kerjasama yang Baik Bagi Semua Pihak

Soroti Peningkatan Kasus Covid-19 Pasca Libur Lebaran, Puan Maharani Minta Kerjasama yang Baik Bagi Semua Pihak

Puan Maharani soroti peningkatan kasus covid-19 pasca libur lebaran 2021--biografiku.co.id


Puan Maharani soroti peningkatan kasus covid-19 pasca libur lebaran 2021||biografiku.co.id

Trendingnews.id - Soal covid-19 yang masih terjadi di Indonesia turut menjadi perhatian Ketua DPR RI Puan Maharani.

Puan menyoroti perkembangan covid-19 pasca libur lebaran 2021 yang menurut informasi dari Satgas covid-19 mulai terlihat peningkatannya.

Wiku Adisasmito sempat menyebut, peningkatan covid-19 ini karena adanya potensi baru dari klaster pemudik saat Idul Fitri 1442 H kemarin.

Terlebih, meski sudah dilakukan pelarangan dan penyekatan di pos-pos yang dijaga para petugas, namun masih saja ada warga yang lolos dan berhasil mudik.

(BACA JUGA:Blak-Blakan Dukung Abdee Slank jadi Komisaris PT Telkom, Iwan Fals Sampaikan Beberapa Alasan ini dan Pesannya: Semoga Amanah!)

Masih menurut update data terbaru dari satgas covid-19, peningkatan kasus positif covid-19 mencapai lebih dari 30 persen.

Makanya, untuk menyukseskan program penekanan sebaran virus covid-19 ini, diperlukan kerjasama yang baik bagi semua lapisan di seluruh Indonesia.

Seperti himbauan Puan Maharani kepada para kepala daerah untuk secara terbuka melaporkan kondisi kasus Covid-19 di wilayahnya.

+++++

Pasalnya, masih menurut Puan, dengan adanya keterbukaan informasi, akan berdampak pada kemudahan dalam mengendalikan kasus Covid-19 itu sendiri.

(BACA JUGA:Kurang Setuju Abdee Slank Jadi Komisaris, Said Didu Sebut Kepercayaan PT Telkom Sebagai BUMN Akan Anjlok, Gegara Hal ini?)

Hal itu diungkapkan Puan dalam keterangan resminya pada Jumat, 28 Mei 2021, “Jangan nutup-nutupi status Covid-19 di wilayahnya. Kalau (zona) merah ya bilang merah, jangan seolah-olah sehat, justru itu yang harus kita atasi, karena implikasinya akan membahayakan seluruh warga.”

Lebih lanjut, Puan juga mengharapkan seluruh elemen pemerintah agar memperhatikan akan situasi Covid-19, pasalnya kasus Covid-19 ini akan dapat dikendalikan jika adanya kerjasama dalam penanganannya dengan baik.

Sumber: berbagai sumber