Kabar Duka: Ronny Dozer Komedian Extravaganza Meninggal Dunia, Tora Sudiro: Kita Pernah Kehabisan Napas!
Rony Dozer Komedian Extravaganza Meninggal Dunia Hari Kamis 11 November 2021--Instagram @RonyDozer
Rony Dozer Komedian Extravaganza Meninggal Dunia Hari Kamis 11 November 2021||Instagram @RonyDozer
"Rony Dozer, komedian Extravaganza dikabarkan meninggal dunia pada Kamis 11 November 2021, setelah berjuang melawan penyakit jantungnya. Selamat jalan kawan!"
TRENDING NEWS: Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan di Indonesia, menyusul kabar meninggalnya komedian Rony Dozer pada Kamis 11 November 2021.
Komedian yang kerap menghibur pemirsa setia Extravaganza beberapa tahun lalu di TransTV, Rony Dozer dikabarkan meninggal oleh Tora Sudiro yang juga sempat meramaikan program acara hiburan tersebut.
Bahkan, sejumlah artis lain juga turut mengunggah ucapan belasungkawa via akun sosial medianya untuk Rony Dozer yang sangat dikenal ramah dan enerjik.
Di antaranya, Tora Sudiro menyampaikan salam perpisahannya melalui akun Instagram, ia tampak mengenang masa-masa saat masih bersama Rony.
Tampak ia menceritakan momen dirinya saat meniti karier bersama Rony, Tora juga terlihat mengucapkan terima kasihnya kepada rekannya itu.
"Pernah kita yang badannya segede gaban gini empet-empetan di minicooper sampai kehabisan napas Ron. Pernah kita liat-liatan mata sampai ketemu mata udah langsung ketawa. Terima kasih sahabat, terimakasih sudah menjadi bagian cerita hidup gue sama Mieke, RIP Ronie Dozer @dozersmile75," tulis Tora Sudiro.
Kabar meninggalnya Rony juga disampaikan rekan artis lainnyadi Instagran, yaitu Rency Milano.
+++++
"RIP Rony Dozer. Selamat jalan sahabatku, tadi pagi kita baru teleponan. Aku gak nyangka itu pembicaraan kita terakhir," kata sahabat Rony Dozer.
Padahal mendiang sempat membagikan undangan malam penganugerahan di ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2021 di media sosial, dan ia bertugas jadi juri. Namun ia tidak bisa menghadiri acara tersebut
Sebelumnya pada 2016 lalu, ia sempat terbaring di rumah sakit karena penyakit diabetes
Ketika itu bagian kaki kanannya mengalami peradangan hingga bengkak, dan menjalani berbagai tahap program diet serta mengubah pola makan.
Dia juga mengaku sempat terkena penyakit misterius di saat kaki bagian kanan tiba-tiba menjadi bengkak dan memerah. Namun, saat diperiksa ke dokter, dia dinyatakan baik-baik saja.
BACA JUGA:Sopir Vanessa Angel Tubagus Joddy Ditetapkan jadi Tersangka, Berikut Pasal yang Menjeratnya
BIODATA RONY DOZER
Nama Lengkap: Rony Antonius Setiawan
Nama Panggung: Rony Dozer
Nama Panggilan Akrab: Oni
+++++
Tempat Tanggal Lahir: Denpasar, 20 Agustus 1975
Wafat: 11 November 2021 (usia 46 tahun)
Agama: Kristen
Pekerjaan: Aktor, Pemusik, Pelawak, Penyanyi.
Tahun Aktif: 2000 - 2021.
Acara TV: Extravaganza Trans TV (2004 - 2009)
KARIER
Rony memulai karier di dunia hiburan tanah air sejak awal tahun 2000, ia dikenal masyarakat Indonesia saat membintangi acara komedi Extravaganza Trans TV.
Extravaganza merupakan program sketsa komedi legendaris di tahun 2000-an yang dibintangi sejumlah aktor dan artis papan atas seperti Tora Sudiro, Rony Dozer, Mieke Amalia, Indra Birowo, Ronal Surapradja, Aming, hingga Omesh.
Rony Dozer cukup sering memerankan karakter anak kecil di Extravaganza, tentu saja aksinya membuat para penonton tertawa pecah.
FILM
2001 - Jelangkung
2003 - Kiamat Sudah Dekat
+++++
2013 - 3 Playboy Galau
2013 - Petualangan Lollypop
BACA JUGA:Wanita Indigo Sebut Arwah Tuti dan Amel Akan Datang di Mimpi Pelaku Pembunuhan Sadis di Subang itu
BACA JUGA:Kabar Terbaru Gala Sky Anak Vanessa-Bibi Sudah Membaik, H. Faisal Minta 1 Hal Penting ini ke Media?
2014 - Drakula Cinta
2014 - Caleg By Accident
2015 - The Wedding & Bebek Betutu
2016 - Oops!! Ada Vampir
2016 - Surat Untukmu
2021 - Kurindu Natal Keluarga: Santa Claus dari Jakarta?
2021 - Tuyul dan Mbak Yul The Movie
Sumber: berbagai sumber