Jelas hal itu membuat emosi Felicia terpancing dan memutuskan untuk mengambil langkah tegas.
Ia pun membawa permasalahan ini ke ranah hukum, dengan cara melaporkan ke kepolisian Singapura dengan delik aduan ujaran kebencian.
Laporannya pun ikut dia unggah di Instagram story, "Ini mau Anda kan. Saya ikutin kemauan anda," tulis Felicia sambil menyematkan foto bukti laporan ke Kepolisian Singapura.
Dalam laporannya, Felicia Tissue mengeluhkan telah dikirimi pesan di Instagram oleh akun haters tersebut.
(BACA JUGA:Hasmi Bakhtiar Belum Yakin Tensi Konflik Israel dan Palestina Akan Turun atau Kembali, Begini Alasannya!)
Perempuan berusia 26 tahun itu mempermasalahkan komentar rasis terhadap ras yang dilakukan si haters itu.
Berakhirnya hubungan Felicia dan Kaesang, memang seakan tidak ada habisnya jadi pembicaraan netizen.
+++++
Terlebih, Kaesang dituding meninggalkan Felicia tanpa alasan dengan istilah ghosting yang sempat trending beberapa bulan lalu.
Isu orang ketiga pun sempat mencuat sebagai penyebab keduanya bubar. Hal ini juga diperkuat dengan curhatan ibu Felicia di media sosial beberapa waktu lalu.
(BACA JUGA:Jawab Isu Puan dan Ganjar Bersaing, Ferdinand: Jangan Jadikan Masalah, Apalagi Sampai Membenturkan Keduanya!)
Di Instagram, @meilia_lau, ibunda Felicia, mengunggah sebuah foto bersama putrinya dan Kaesang.
Dia juga menuliskan Kaesang pernah berjanji untuk menikahi anaknya pada Desember 2020. Tapi ternyata Kaesang disebut menghilang secara tiba-tiba.
Sebelumnya, Kaesang dan Felicia sudah menjalin hubungan selama lima tahun.
Saat masih pacaran, Kaesang bahkan mendapat julukan raja bucin karena seringkali kepergok mengunggah kata-kata romantis untuk Felicia.