Untuk mengamankan para warganya, ratusan keluarga Palestina diungsikan ke sekolah-sekolah yang dikelola Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Gaza.
(BACA JUGA:Terkuak, Ternyata ini Alasannya Kenapa Fitur Insta Story Banyak Ditonton Warganet)
Konsekuensi dari serangan udara Israel sejumlah puluhan fasilitas seperti sekolah dan juga fasilitas kesehatan ikut rusak atas penyerangan Israel.
Bahkan otoritas Kesehatan di Gaza juga telah menyatakan bahwa situasi saat ini masih mencekam terlebih di Jalur Gaza.
Setiap beberapa menit ada luncuran roket ke arah pemukiman warga Palestina di jalur tersebut.
Disisi lain, pihak Hamas sempat meluncurkan roket yang mengarah ke Israel untuk menghantam wilayah Ashkelon. Hal itu membuat 6 warga Israel dan 1 warga India tewas.
Alhasil, terjadinya peperangan tersebut membuat dunia terus menyoroti konflik Israel dan Palestina. Banyak dari beberapa pihak yang mengecam atas tindakan serangan Israel.